Pelaksanaan Donor Darah di Polres Minahasa Sambut Hari Bhayangkara ke 76

MINAHASA – Seksi Kedokteran Kepolisian dan Kesehatan (Si Dokkes) Polres Minahasa bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Rumah Sakit Sam Ratulangi Tondano Bagian Transfusi Darah menggelar pelaksanaan Donor Darah dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-76, bertempat di Aula Tansa Trisna Polres Minahasa, Selasa (7/6/2022).
Dipimpin langsung oleh Kabid Penunjang Medis RSUD Sam Ratulangi, dr. Novita Roring, M.Kes. kegiatan Donor Darah di Polres Minahasa dihadiri oleh Kapolres Minahasa AKBP Tommy. B Souissa, S.IK, Waka Polres Minahasa Kompol Yindar. T Sapangallo, S.Sos, para Kabag, Kasat, Kasi, Para Kapolsek Jajaran , seluruh personil Polres Minahasa dan Polsek Jajaran dan diawasi langsung oleh Kapolres Minahasa, Waka Polres Minahasa, bersama Kasi Propam Ipda. A. Tatontos.
Giat donor darah yang dimulai sejak pukul 09:00 Wita dan berakhir pada pukul 12:00 Wita, diikuti oleh 51 orang pendaftar donor darah, namun hanya 30 orang yang memenuhi syarat untuk mendonorkan darah usai dilakukan pemeriksaan Kesehatan.
(Jefry Kandouw)