Minahasa UtaraNasional

Pemkab Minut Juara 2 Sensanitasional Award 2023 Se-Sulut

MINUT, VIRALBERITA.NET — Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara (Minut) hari ini menerima pengahargaan   Juara Harapan 2 Pembangunan Daerah 2023 dan Juara 2 Sulawesi Utara (Sulut) SenSANITASIonal Award 2023 (Kategori Akses Sanitasi Aman) di Hotel The Sentra Manado, kamis, 27 april 2023

Penghargaan diserahkan Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw diterima oleh Sekretaris Daerah Ir. Novly G. Wowiling, M.Si pada acara Pembukaan Musrenbang Regional Sulawesi Tahun 2023 dan Musrenbang  Rencana Kerja Pemerintah Daerah Provinsi Sulut Tahun 2024 bertempat di The Sentra Manado.

Kepada media, Sekda Novly Wowiling menyampaikan, pencapaian ini merupakan upaya dan komitmen dari Bupati dan Wakil Bupati dalam aspek sanitasi dan inovasi.

“Jadi ini adalah bagian upaya dan komitmen dari bupati dan Wakil Bupati dalam 2 aspek yaitu sanitasi berkaitan dengan lingkungan dan inovasi”, kata Sekda Wowiling.

Selain itu, Wowoling juga mengatakan setiap pencapaian maupun progres dapat terlaksana berkat dukungan stakeholder dan masyarakat Minahasa Utara.

“Kalo kita bisa mencapai predikat juara di provinsi ini juga adalah  bagian dukungan dari stakeholder dan dukungan masyarakat”, ungkapnya.

Ditambahkannya, sekalipun pencapain ini masih berpeluang untuk ditingkatkan namun jika dibandingkan dengan tahun 2021 hal ini merupakan progres yang signifikan.

“Kita kalo membandingkan dari pencapaian tahun 2021 terhadap 2 indikagor ini, dan apa yang sudah di capai saat ini, memang masih ada peluang untuk meningkatkan, tapi jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya ini pencapaian yang luarbiasa, baik dari inovasi daerah maupun fari sanitasi”, jelasnya.

Menutup wawancara Wowiling optimis kedepan Kabupaten Minahasa Utara akan lebih baik lagi.

Hadir dalam acara ini, Pangdam XIII/Merdeka diwakili Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Mochammad Luthfie Beta, Kapolda Sulut  diwakili Wakapolda Sulut Brigjen Pol Drs. Jan Leonard De Fretes, M.M, Ketua DRPD Sulut Dr. Fransiscus Andi Silangen, Ketua Pengadilan Tinggi Manado Dr. H. Lexsy Mamonto, S.H., M. H, Danlantamal VIII diwakili Dansatrol Lantamal VIII Letkol Laut (P) Burhananda Inggil Pribadi, S.T., M.Tr.Opsla, Kabinda Sulut Brigjen TNI Raymond Marojahan, S.E, Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Mukhlis, SAP, MM, Kepala Zona Maritim Tengah diwakili Kabidops Zona Maritim Tengah Kolonel Bakamla Tio T. Pasribu, Danguskamla Koarmada II  diwakili Pabanpers Slog Guskamla Koarmada II Letkol Laut (KH) Marcelino J. Sompotan, Kepala BNN Prov. Sulut Brigjen Pol. Pitra A. Ratulangi, S.I.K.,M.M, Kadilmil III-17 Manado Letkol Laut (P) Amriande, S.H, Kepala Badan SAR Prov. Sulut Monce Brury, S.IP.

(Advetorial)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button