Partai Nasdem Minut Daftarkan 30 Bacaleg Yang Siap Tempur Dalam Pemilu 2024 Di KPU

MINUT, VIRALBERITA.NET — Partai Nasdem Kabupaten Minahasa utara (Minut) daftarkan 30 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) yang siap bertarung dalam pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024 di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minut kelurahan Airmadidi Kecamatan Airmadidi Minut, kamis 11 Mei tahun 2023.
Rombongan Bacaleg mendatangi kantor KPU Minut dipimpin Ketua Nasdem Minut Peggy Rumambi didampingi Fraksi Nasdem Daniel Matthew Rumumpe (DMR), Poultje Sundalangi, Fredrik Runtuwene, Fendy Moha, Sekertaris Jerry Pinontoan, Bendahara Wenovel Lotulung, Bapilu Donald Tangkudung dan para Bacaleg serta jajaran Nasdem Minut.
Rombongan Nasdem Minut diterima Ketua KPU Minut Hendra Lumanauw didampingi Komisioner Stella Runtu, Darul Halim, Diskon Manope, Robby Manopo dan Komisioner Bawaslu Minut Rocky Ambar.
Ketua Nasdem Minut Peggy Rumambi mengatakan, bersyukur dan berterima kasih kepada Tuhan karena tanpa penyertaan dari Tuhan Ini semua tidak bisa terjadi, hari ini partai Nasdem boleh mendaftarkan Bacaleg di KPU.
“Terima kasih kepada semua jajaran KPU yang ada yang telah menerima kami dengan baik dan kami tadi sudah dinyatakan 100% lengkap. Yang mendaftar 30 Caleg, setiap Dapil terpenuhi 100%. Untuk kuota perempuan sudah terpenuhi justru Untuk Dapil 1 melebihi yakni di Dapil Dapil 1 dan Dapil 2,” ucap Politisi Perempuan Sulut ini.
Disampaikan Bakal calon DPRD Provinsi Dapil Minut-Bitung ini, target kursi Nasdem Minut untuk Pemilu 2024 optimis 8 kursi. “Kami optimis tiap Dapil 2 kursi, ” ucap Rumambi.
Penulis: Deibby Malongkade